Jakarta, Bintang Pos – Ketua Mahkamah Konstitusi non aktif Akil Mochtar ternyata telah mengirimkan surat yang ditujukan kepada MK.
Surat itu ditulis tangan oleh Akil dari dalam Rutan KPK. Surat itu telah disampaikan oleh kurir ke MK. Konon, katanya surat itu telah dibahas oleh para Hakim MK. sebanyak empat lembar.
Dalam surat itu, Akil menyatakan pengunduran dirinya sebagai Ketua MK jabatan sebagai Hakim Konstitusi.
Dalam lembaran berikutnya surat itu, mantan Ketua Komisi III DPR RI menjelaskan soal penangkapan dirinya oleh Komisi Pemberantasan korupsi (KPK).
Akil juga membeberkan soal kasus sengketa Pilkada Gunung Mas dan Lebak yang menjerat dirinya. Dalam surat itu, ia berdalih tidak terlibat sama sekali. bjt